Perjumpaan Yang Mengubah Bersama Yang Dilayani


Sr. Vinsensia Tarigan SFD (55) atau sering dipanggil oleh para susternya dengan panggilan “tigan” menghabiskan hampir separoh hidupnya bertugas bidang pendidikan di Saribudolok Sumatra Utara. Tetapi justru di usia yang semakin senja ini, ia diutus oleh Kongregasinya berkarya di Lembaga Daya Dharma (LDD). Pelayanan kaum buruh dengan pengabdian sebagai tugas sosial di Tigaraksa – Keuskupan Agung Jakarta.

“Apalah yang bisa saya perbuat di tempat tugas yang baru nanti, dalam hatiku ketika pertama kali menerima tugas baru dari Pimpinan Umum kami”. Ujar Sr Vinsensia mengenang kembali proses awal menerima tugas di Lembaga Daya Dharma (LDD). Sejak masuk biara, Suster yang ceria ini selalu bertugas di sekolah atau bagian pendidikan. Tapi justru di usianya yang mulai senja ini, ia diutus ke tempat tugas yang baru dan asing baginya. Ada rasa was-was dan kecil hati menghadapi tugas dan situasi yang baru di LDD. “Saya tidak punya bayangan dan pengalaman sedikitpun mengenai LDD ini” katanya dengan logat karonya yang khas. Kendati demikian, jauh di lubuk hatinya tetap yakin dan berharap bahwa Tuhan yang memanggil dan mencintainya pasti akan tetap menuntun dan melindungi hidupnya. “Maka akhirnya saya tetap melangkah dengan suka cita dan menyerahkan segala kekwatiran saya pada kehendak-Nya” Tandas Suster Tigan yang juga bertugas sebagai Ministra Komunitas di komunitas SFD Gita Surya - Desa Matagara - Tigaraksa Kabupaten Tangerang.

Tepat apa kata orang bijak bahwa “perjumpaan mengubah penafsiran atau persepsi”. Setelah berjumpa dengan para pengurus atau para pegawai LDD, rasa kwatir pun semakin menghilang. Saya merasa diterima dengan baik dan ramah. Kata suster yang sejak tanggal 10 Agustus 2014 memulai tugas pelayanan di LDD-KAJ. Tugas pokok Sr Vinsen di LDD adalah bagian lapangan mendampingi sebagian buruh pabrik dan serikat. Ada banyak pengalaman yang membuat hati miris ketika berjumpa dengan kaum buruh yang kami damping. Ternyata di zaman yang semakin maju ini masih ada banyak orang-orang sangat menderita dan membutuhkan uluran tangan kita. Inilah tugas kami dari LDD mencoba mendampingi dan memberdayakan mereka melalui bantuan entah itu dalam bentuk sembako, menolong biaya uang sekolah anak-anak mereka, atau memberi jalan untuk mencarikan pekerjaan bagi mereka. Selain membantu secara finansial tentu juga mendampingi mereka dari aspek spiritual. Dengan demikian, kita berharap mereka tetap tabah, semangat dan tetap berharap menghadapi sulitnya hidup ini. Kata suster yang senang berkebun ini. Hampir setiap hari dia memberi waktu untuk membersihkan lingkungan komunitasnya yang cukup luas itu.

Kebersamaan Dalam Perbedaan
Suster yang semakin lihai mengendarai sepeda motor di tengah macetnya Jakarta ini, juga mengisahkan bahwa melalui tugas perutusan di LDD, dia merasa semakin diperkaya pengalamannya melalui perjumpaan dengan orang yang berbeda dengannya. Sebagai contoh, suatu waktu ketika mengunjungi anggota serikat LDD di Tangerang Cisoka, ia sangat tertegun dan tersentuh saat berjumpa dengan kelompok/organisasi non kristiani yang juga mempunyai semangat dan tujuan yang sama dengan LDD. “Waktu itu kami bersama dengan mereka bekerja sama dengan baik untuk menolong dan mengasihi orang-orang yang sangat membutuhkan di tempat itu. “Saya bersyukur melihat semangat berbagi mereka dengan sesamanya” tandas Suster yang hobby bernyanyi ini. Sungguh indah kebersamaan yang kami alami. Perbedaan bukan menjadi benteng pemisah diantara kami melainkan kenyataan yang harus diterima untuk saling melengkapi dan memperkaya satu sama lain. Lebih dari itu, perjumpaan dan kasih merobohkan tembok pemisah diantara kami saat itu. Pengalaman ini pun menjadi guru yang baik bagiku dalam memaknai perbedaan dalam hidup ini. Bahkan, pengalaman ini pun menyadarkannya bahwa bukan hanya dalam gereja kita saja ada gerakan-gerakan social peduli dengan sesame, tetapi juga di tempat-tempat saudara/ri yang berbeda keyakinan dengan kita. Katanya mengungkapkan dengan rasa kagum usaha kerjakeras dan kerelaan kelompok-kelompok yang murahati itu.

Aktif dalam kegiatan Paroki
Suster kelahiran Tanah Karo Simalem ini, selain tugas pokok di Lembaga Daya Dharma (LDD) Keuskupan Agung Jakarta, ia juga berusaha aktif dibeberapa kelompok kategorial Paroki Odilia. “Kita sebagai umat Katolik dibawah naungan Paroki setempat harus turut aktif dalam kegiatan hidup menggereja” ujarnya dengan mantap. Oleh karena itu, suster yang kuat dan semangat muda ini terlibat juga di kelompok KKMK. Kelompok ini adalah salah satu kelompok kategorial di paroki yang mendampingi karyawan-karyawati katolik. Adapun tujuan KKMK adalah supaya karyawan-karyawati katolik kendati sibuk dengan segala pekerjaannya namun supaya tetap memperhatikan hidup rohaninya dan kuat dalam imannya. Pada umumnya, karyawan-karwayati ini mayoritas pendatang atau perantau. Mereka yang jauh dari kampung halaman dan orangtua harus dirangkul supaya tetap merasakan dan menyadari bahwa dirinya adalah anggota Gereja yang mempunyai teman, orangtua dan saudara-saudari.

Senada dengan tujuan di atas, tujuan KKMK tentu juga merangkul kaum muda katolik supaya kuat dalam iman dan tidak gampang goyah atau meninggalkan imannya oleh karena godaan-godaan. “kami senang  melihat beberapa diantara anggota KKMK menjadi aktivis gereja, bahkan ada yang mendapat jodoh dari KKMK sendiri” kata suster yang mengaku merasa makin muda bila sering berjumpa dan bersama orang muda, katanya sambal tertawa. 
Sr. Vinsensia bersama delapan suster sekomunitasnya sama-sama berusaha untuk terlibat dalam hidup menggereja. Sebagaimana pola hidup Kongregasi SFD yang adalah Kongregasi aktif. Dengan demikian, para suster SFD selain sibuk dengan karya pelayanan di bidang pendidikan, kesehatan dan sosialnya, mereja juga tetap memberi waktu pelayanan di lingkup gereja. Sebagai contoh, para suster dibagi berdua-dua ke beberapa lingkungan; memberi renungan, melatih umat bernyanyi atau hadir di tengah-tengah umat sebagai umat saja. Bagi suster perawat diikutkan dalam jadwal dalam pelayanan kesehatan di klinik paroki. Ada juga yang ikut terlibat mendampingi OMK. Adakalanya Sr Vinsen juga ikut mengunjungi orang-orang di penjara dan berbagai kegiatan lainnya yang ada di paroki. “Tentu semua itu bisa kami ikuti karena kerjasama bersama para saudari sekomunitas”, tandas suster Tigan dengan mantap.

Hal yang juga tak kalah pentingnya, Sr. Vinsensia mengakui bahwa para imam yang ada di Paroki Odilia sangat mendukung dan memperhatihan karya dan komunitas SFD di Tigaraksa. Sebagai contoh, mereka ikut mempromosikan karya pendidikan dan klinik yang dikelola SFD kepada umat. Mendorong umat supaya menyekolahkan anak-anaknya di yayasan yang dikelola SFD. Memberi solusi atau pandangan-pandangan baik untuk karya pelayanan kami. Tentu semua itu menjadi peluang baik dan menambah semangat bagi komunitas kami, kata Sr. Vinsen memuji dengan nada syukur. ( Sr. Egidia Sitanggang )


Nama

Artikel,37,berita,10,carousel,10,Dies Natalis 215 Tahun,1,Ekspo Panggilan,1,Feature,7,galeri,5,Indahnya Persaudaraan,2,Kalimantan Barat,1,Kontak kami,1,pastoral,5,pendidikan,7,pendiri,1,Sosial,1,Tulisan Populer,4,Tulisan terbaru,3,ujud kerasulan doa SFD,1,utama,18,Visitasi di Banjarmasin,1,Week End di Pati,4,
ltr
item
Kongregasi Suster-Suster Fransiskus Dina (SFD) | Indonesia: Perjumpaan Yang Mengubah Bersama Yang Dilayani
Perjumpaan Yang Mengubah Bersama Yang Dilayani
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEguWnr6JM_9qsGkiQG5B_Rw3zptJSg5Lk2Yb07Gu3s4_iNnCnqYmduIoA4WZoHI2Uj6nynhjNzniHcs1QdIpS_Vt6BZg2OCOhkGvFHdIjjdFq935R_rbXEKO8WfGkeAdRbiAjrNEEofgpE/s640/IMG-20180213-WA0005.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEguWnr6JM_9qsGkiQG5B_Rw3zptJSg5Lk2Yb07Gu3s4_iNnCnqYmduIoA4WZoHI2Uj6nynhjNzniHcs1QdIpS_Vt6BZg2OCOhkGvFHdIjjdFq935R_rbXEKO8WfGkeAdRbiAjrNEEofgpE/s72-c/IMG-20180213-WA0005.jpg
Kongregasi Suster-Suster Fransiskus Dina (SFD) | Indonesia
http://www.kongregasi-sfd.org/2018/02/perjumpaan-yang-mengubah-bersama-yang.html
http://www.kongregasi-sfd.org/
http://www.kongregasi-sfd.org/
http://www.kongregasi-sfd.org/2018/02/perjumpaan-yang-mengubah-bersama-yang.html
true
2806446007423684193
UTF-8
Muat Semua Tulisan tidak ditemukan LIHAT SEMUA Selengkapnya Balas Batal Balas Hapus Oleh Home PAGES POSTS Lihat Semua Direkomendasikan LABEL Arsip CARI Semua Tulisan Tuisan yang anda cari tidak ditemukan Kembali Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy