Komunitasku Surgaku

Sr. Laurensia Girsang SFD

Merdunya kicauan burung-burung yang hinggap di pepohonan nan rindang diantara taman biara menyambut kehadiran sang mentari pagi. Hijaunya tanaman, menariknya gemercik air serta ikan-ikan berkejaran dan melompat-lompat dalam kolam yang tepat disamping kapel para suster SFD Komunitas St.Fransiskus Assisi. Tepatnya di Jl. Bunga Terompet VII, No.40 - Pasar VIII - Padang Bulan, Medan. Bunyi yang selalu mendukung para suster sambil bermazmur maupun bermeditasi untuk semakin dekat dengan Tuhan sekaligus menimba kekuatan sebelum memulai aktivitas. Itulah yang dialami setiap harinya. Kadangkala terdengar juga suara kendaraan yang melintas karena lokasi biara kami tak terlalu jauh dari jalan raya.

 

Sang surya mulai menunjukkan eksistensinya. Berdiri sejajar, tegak dengan dahi manusia. Para suster pada umumnya sudah memulai kegiatan, berangkat ketempat kerja masing-masing, ada yang bertugas di kantor sekertariat yayasan, ada di rumah jahit atau sering disebut konveksi, ada yang study, ada yang mengajar dan ada juga yang setia melayani dan dilayani di komunitas lansia. Komunitas yang strategis dan luas sehingga jumlah anggota komunitas dua kali lipat jumlah para rasul. Karena dalam komunitas ini berbagai usia yang tinggal didalamnya mulai dari yunior pertama sampai lansia.

 

Selain itu, para suster berjubah putih dan berselayar putih, berhati murni dan tulus juga ada di seberang komunitas kami. Mereka tinggal bersama disebuah komunitas pembinaan yang sering disebut Komunitas Hati Kudus Yesus – Novisiat. Ya, mereka adalah para novis SFD, yang sudah melalui tahap postulant. Tahap novis adalah dua tahun dalam kongregasi kami. Novis satu dan novis dua hingga saat ini berjumlah tiga puluh empat orang per Juli 2021, yang didampingi oleh empat suster formator berselayar coklat. Saudari-saudari muda yang mau mengikuti jejak St. Fransiskus Assisi melalui persaudaran Suster-suster Fransiskus Dina (SFD), adalah mereka yang sungguh mau merelakan dirinya untuk menjadi pelayan Tuhan yang bersaudara dan rendah hati. Dalam komunitas novisiat seluruh jadwal dan kegiatan mereka tertata rapi dan dibawah pengawasan para formator atau pembimbing. Semua ini harus ada kerjasama yang baik antara komunitas novisiat dan komunitas St.Fransiskus agar para novis semakin mampu menunjukkan jati diri mereka masing-masing. Sebagai suster-suster novis maupun suster pendamping novis dan para suster yang berkarya serta para suster lansia juga semakin diperkuat dalam doa-doa yang teratur. Terlebih karena perjumpaan yang intens seluruh suster ada di sebuah kapel yang terletak ditengah lokasi dua komunitas ini. Bagi saya inilah komunitas yang kondusif untuk memelihara kehidupan rohani dan jasmani.

 

Arah selatan komunitas ini terdapat lahan yang tidak begitu luas untuk bercocok tanam. Meski di musim hujan tanaman sering terkena banjir namun tidak mematahkan semangat para suster komunitas dan para suster novis untuk menanam sayur-mayur dan buah-buahan demi mempertahankan kebutuhan pangan ala kadarnya, organic tanpa bahan kimia lainnya. Usaha yang telah dilakukan untuk mempertahankan lahan ini tetap menjadi kebun ialah dengan menimbunnya serta secara rutin memberi kompos yang alami seperti sampah kulit buah, sampah basah/sisa sayur - mayur, potongan rumput dari taman biara, dan organic lainnya yang berkhasiat membantu pertumbuhan tanaman. Menyenangkan juga mengisi waktu luang dengan berkebun dan terkadang mengkhususkan waktu juga untuk berkebun bersama, sehingga hasil kebun yang ada sangat dinikmati oleh para saudari sekomunitas. Lumayan juga untuk membantu kebutuhan dapur seperti buah nenas, mangga, kueni, kedondong, sawi, bayam, kangkung, timun, daun ubi, kacang panjang, kecipir, kunyit, cabe rawit, jahe, lengkuas, srei, dan lainnya.

 

Saya sangat bersyukur atas anugerah Tuhan melalui komunitas St. Fransiskus yang memiliki alam yang asri dan segar. Suasana alam yang mendukung setiap rutinitas semakin menumbuhkan semangat dan cintaku untuk memulai hari dan bertemu dengan Tuhan baik dalam doa maupun dalam tugas perutusan di tempat karya maupun persaudaraan dan pelayanan di komunitas selalu ditemani dengan warna-warni kehidupan yang membawa makna. “Ada sukacita ?”, pertanyaan dengan nada yang santai, sering dan mengasyikkan baik pagi atau siang maupun malam, terdengar dari sesama suster di ruang makan. Hal itu pun lebih sering ditujukan pada suster lansia karena sebagai orang yang lebih muda, memang harus terlebih dahulu menyapa suster senior. ternyata pertanyaan itu mengundang berbagai jawaban yang memberi kesegaran dan kehangatan bagaikan matahari menghapus embun pagi.

 

Keterbukaan satu sama lain sangat dibutuhkan dalam hidup bersama itulah pentingnya hidup dalam sebuah komunitas. Bila itu awam, hidup dalam sebuah keluarga, dan religious dalam biara. Jika keterbukaan itu ada maka segala peristiwa kehidupan dapat di syukuri karena kita sebagai ciptaan Allah dipanggil untuk diberkati dan menjadi berkat bagi siapa saja. Dalam komunitas maupun keluarga harus saling memelihara suasana hidup bersama, dimana kesetiaan satu sama lain, kerjasama dan perhatian yang hangat bagi sesama merupakaan wujud persaudaraan penuh kasih. (by. Sr. Laurensia Girsang SFD)

COMMENTS

Nama

Artikel,37,berita,10,carousel,10,Dies Natalis 215 Tahun,1,Ekspo Panggilan,1,Feature,7,galeri,5,Indahnya Persaudaraan,2,Kalimantan Barat,1,Kontak kami,1,pastoral,5,pendidikan,7,pendiri,1,Sosial,1,Tulisan Populer,4,Tulisan terbaru,3,ujud kerasulan doa SFD,1,utama,18,Visitasi di Banjarmasin,1,Week End di Pati,4,
ltr
item
Kongregasi Suster-Suster Fransiskus Dina (SFD) | Indonesia: Komunitasku Surgaku
Komunitasku Surgaku
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhHSafzQgG2JgwJJ2uNZbE5Y1AXT80Ol1Fo7KFLsJMORciKA4KBhgucfYs29_UDzU8bAmaFxGVTLUdtYL_U88yJKqI-0ELw-966ezbp7cqzTWhoNMPf81gM7JVFl9YQqCQ9E95eCsfcupo/w400-h259/Picture3.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhHSafzQgG2JgwJJ2uNZbE5Y1AXT80Ol1Fo7KFLsJMORciKA4KBhgucfYs29_UDzU8bAmaFxGVTLUdtYL_U88yJKqI-0ELw-966ezbp7cqzTWhoNMPf81gM7JVFl9YQqCQ9E95eCsfcupo/s72-w400-c-h259/Picture3.jpg
Kongregasi Suster-Suster Fransiskus Dina (SFD) | Indonesia
http://www.kongregasi-sfd.org/2021/08/ada-sukacita.html
http://www.kongregasi-sfd.org/
http://www.kongregasi-sfd.org/
http://www.kongregasi-sfd.org/2021/08/ada-sukacita.html
true
2806446007423684193
UTF-8
Muat Semua Tulisan tidak ditemukan LIHAT SEMUA Selengkapnya Balas Batal Balas Hapus Oleh Home PAGES POSTS Lihat Semua Direkomendasikan LABEL Arsip CARI Semua Tulisan Tuisan yang anda cari tidak ditemukan Kembali Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy